Media One News Indonesia. net
Anggota Dprd Kota Pariaman Life Iswar, SH melakukan kunjungan ke Dojang Jaya Taekwondo Club, Kampung Pondok, Kota Pariaman (Minggu, 5/2/2023) guna meninjau perkembangan persiapan Try Out kejuaraan daerah yang akan dilaksakan pada hari Minggu tanggal 12 Februari 2023.
Pendiri Dojang JTC Sabeum Mardi menjelaskan ke awak media bahwa Bapak Life Iswar, SH adalah pembina di Dojang Kami, Beliau menanyakan sejauh mana persiapan yang telah Kami lakukan dan Beliau juga memberikan motivasi kepada para atlit dan menyarankan untuk meningkatkan porsi latihan dalam menghadapi turnamen tersebut. Atlit JTC mesti menjadi yang terbaik, ungkap Sabeum Mardi.
Sejauh ini Kami selalu berkoordinasi dengan Koni, Dispora, pengurus Cabor Taekwondo Kota Pariaman dan akan meminta perizinan kegiatan ke Kapolres Kota Pariaman nantinya.
Peserta yang ikut bertanding setakat ini telah Kami kantongi 300 nama, baik dari luar maupun dari Kota Pariaman sendiri. Untuk Dojang Kota Pariaman Kita undang Dojang Balai Kota Sabeum M. Alan, Dojang Rawang Sabeum Robby Esa, Dojang Winer Club Karan Aur Sabeum Roni Kardinal, Dojang Desa Sikapak Sabeum Joni Efendi. Persiapan yang matang perlu Kami lakukan agar tidak mengecewakan banyak orang. Harapan Kami semoga kegiatan ini dapat terlaksana dengan aman, lancar juga dapat membantu perekonomian masyarakat sekitar, tutup Sabeum Mardi.
Media One News ( Boikot )